Disiplin yang Menguntungkan Menurut Petugas Penyegelan
Posted by M. Arib Herzi S.
M
|
enurut “ Merriam “. Disiplin ialah ketertiban pola perilaku serta pengendalian diri terhadap aturan atau sistem aturan yang berlaku.
Banyak macam definisi disiplin namun pada intinya disiplin ialah bagaimana seseorang dapat mengetahui kewajiban untuk menjalankan dengan tepat waktu.
Kisah luar biasa saat Bapak M. Fatchur Rozi, A.Md. Menceritakan pengalamannya saat bekerja di salah satu instansi pemerintahan yaitu PDAM, Beliau bekerja sebagai Petugas Pelaksana Pemutusandan Penyegelan PDAM Wil. III Samarinda KALTIM.
“untuk bekerja jam berapakah bapak sudah tiba di kantor.” tanya repoter
“Sebelum jam 7.30 saya harus sudah absen di kantor.“ terang narasumber
Dimulai dari percakapan di atas terlihat jelas bahwa bapak Fatchur sangat menjunjung tinggi kedisiplinan.
“Mengapa bapak memilih pekerjaan ini ?.” tegas reporter
“Karena saya senang bersosialisasi maka PDAM saya pilih sebab langsung melayani pelanggan terutama dibagian saya saat ini.“ terang narasumber
“Apa suka–duka yang sering dialami saat melakukan pekerjaan ini pak ?.“ tanya reporter
“Kalo sukanya karena kemampuan saya dibidang itu, ya senang-senang aja, tetapi dukanya biasanya dari pelanggan yang protes tidak suka jika airnya disegel.” ungkap narasumber
Banyaknya pelanggan yang telat membayar membuat petugas kewalahan apalagi saat masyarakat tidak suka apabila airnya disegel.
“Dalam melakukan pekerjaan ini tentunya ada alat, alat apa saja yang masih kurang disediakan oleh pihak instansi pak?.” reporter
“Kalo alat tidak ada yang kurang dan apabila kurang pihak instansi akan menyediakan paling lambat satu bulan kedepannya.” jelas narasumber
“Berapa tarif pembayaran setiap masyarakat pak ?.” ujar reporter
“ Untuk tarif berbeda-beda tergantung golongan “. jawabnya
Nah untuk tiap golongan berbeda-beda dan sesuai dengan pemakaian dihitung berdasarkan kubik.
“Apakah ada kendala dalam melakukan pekerjaan ini “. tanya reporter
“untuk kendala biasanya masalah sketsa lokasi yang terkadang tidak jelas jadi menyulitkan petugas dan yang paling utama dari masyarakatnya sendiri yang tidak mau airnya disegel padahal memang faktor dari pelanggan sendiri tidak bayar dengan rutin “. Narasumber
Efek jera yang diberikan oleh pihak PDAM yaitu dengan melakukan penyegelan karena menurut petugas apabila sudah disegel maka mereka akan segera membayar seperti kita tau bahwa air merupakan kebutuhan pokok.
“Saran untuk masyarakat yang terlambat membayar airnya pak.” reporter
“Sarannya agar masyarakat dapat rutin membayar karena semakin di tunda maka banyak denda yang harus di bayarkan, apa susahnya meuangkan waktu kurang lebih 30 menit untuk mengantri ke loket.” tegas narasumber
Air merupakan kebutuhan utama dari kehidupan tetapi tidak lupa juga kita harus selalu ingat agar kebutuhan air kita terus terpenuhi maka kita harus selalu rutin membayar dan bahkan apabila kita selalu rutin membayar maka tidak banyak denda yang harus dibayarkan karena dalam beberapa kasus bahkan denda lebih besar dari pada pembayarannya. Karena disiplin itu lebih menguntungkan.
The large number of customers who are late paying makes the staff overwhelmed especially when the public does not like when the water is sealed.
ReplyDelete